EmitenNews – PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) sepanjang 2017 membukukan laba bersih naik 26,04 persen menjadi sebesar USD 46,74 juta. Pada 2016 laba bersih hanya mencapai sebesar USD 37,08 juta.
Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan Senin (26/3) disebutkan, pendapatan 2017 sebesar USD 764,61 juta atau naik 25,09 persen jika dibandingkan pendapatan DOID di 2016 sebesar USD 611 juta.
Pendapatan DOID berasal dari segmen penambahan batubara dan jasa pertambangan serta penyewaan alat berat Delta Dunia atau senilai USD 703 juta. Sementara itu beban pokok pendapatan DOID di sepanjang tahun 2017, mencapai USD 539 juta dan beban usaha perusahaan mencapai USD USD 53 juta.
Pendapatan DOID dari PT Kideco Jaya Agung mencapai 12 persen atau setara dengan USD 91,25 juta. Sementara PT Adaro Indonesia menyumbang pendapatan sebesar USD 84 juta atau berkontribusi 11 persen dari seluruh pendapatan perusahaan.
Keempat pelanggan terbesar Delta Dunia adalah PT Berau Coal sebesar USD 434 juta atau berkontribusi sebesar 57 persen dari seluruh pendapatan DOID. PT Sungai Danau Jaya berkontribusi 12 persen bagi pendapatan Delta Dunia atau setara dengan USD 93 juta.