Menkeu Nilai Pasar Modal dapat Dorong Perusahaan Terapkan ESG
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dok Tirto.
EmitenNews.com - Pasar modal dapat mendorong perusahaan untuk menerapkan prinsip pertanggungjawaban pada lingkungan, sosial, dan tata kelola perusahaan (Environmental, Social, and Corporate Governance/ESG) untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan.
"Fungsi pasar modal dalam mempromosikan keberlanjutan ini dapat dilakukan," kata Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dalam Joint G20/OECD Corporate Governance Forum, Kamis (14/7/2022).
Menurut Menkeu Sri Mulyani Indrawati, pasar modal dapat memobilisasi tabungan dan penghimpunan modal untuk proyek-proyek yang sejalan dengan prinsip ESG.
Selain itu, pasar modal juga dapat mengubah visi perusahaan dengan memasukkan prinsip ESG untuk diadopsi oleh manajemen perusahaan.
Pasar modal dapat membatasi akses perusahaan yang melanggar prinsip ESG kepada pembiayaan dari masyarakat. Saat ini peran pasar modal terhadap pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan masih kurang signifikan.
Saat yang sama perubahan iklim telah menciptakan risiko sistematis yang semakin nyata hingga dapat mengancam stabilitas sistem keuangan. ***
Related News
Dari 23 Subsektor Industri Pengolahan, 20 Di Fase Ekspansi
Bapanas Pastikan Ketersediaan Pangan Pokok Aman Hingga Maret
IKI Januari 2026 Catat Rekor Tertinggi Dalam 49 Bulan
Pemerintah Dan BI Perkuat Sinergi Kendalikan Inflasi 2026
Tinggi Minat Investor Semikonduktor, HKI Siapkan Kawasan Strategis
Logistik Jadi Kunci Resiliensi Saat Tensi Geopolitik Global Memanas





