Anak Usaha Rukun Raharja (RAJA) Kantongi Kredit Dari Bank Mandiri (BMRI) USD16 Juta
EmitenNews.com - PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) menyampaikan bahwa Anak usahanya yaitu PT. Raharja Energi Tanjung Jabung (RETJ) telah menandatangani Perjanjian Fasilitas Kredit dengan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.(BMRI) pada tanggal 8 Juni 2023.
Yuni Pattinasarani Corporate Secretary RAJA dalam keterangan tertulisnya Senin (12/6) menuturkan bahwa dalam penandatangan tersebut RETJ memperoleh fasilitas Kredit dari BMRI dengan total USD16 juta.
"Fasilitas Kredit ini akan dipergunakan untuk kebutuhan investasi RETJ,"tuturnya.
Yuni menambahkan bahwa perolehan fasilitas ini tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha RAJA.
Related News
Pengendali BYAN, Low Tuck Kwong Rogoh Rp3,6 M Cicil Saham Harga Bawah!
Aksi MESOP II Digelar, 5 Petinggi SOLA Baru Akumulasi 1,54 Juta Saham
Emiten Prajogo (CUAN) Ungkap Hasil Eksplorasi Emas PT Intam di NTB
Telisik! Entitas PPRE Agunkan Aset Rp1,46T Untuk Kredit Jumbo Dari BRI
Aksi Beli Digeber Komisaris ULTJ, Raup Cuan Rp11,7 Miliar
NICE Kantongi Kredit Rp100 Miliar dari Bank SMBC, Ini Peruntukannya





