EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI hingga akhir sesi I perdagangan saham Selasa (10/19) ditutup melemah 30,09 poin atau 0,452% di level 6.628,67.

 

Sebanyak 262 saham mengalami kenaikan harga sedangkan 304 saham mengalami penurunan harga 181 saham tak mengalami perubahan harga dengan nilai transaksi Rp8,16 triliun.

 

Investor asing mencatatkan pembelian bersih alias net buy Rp249 miliar diseluruh pasar. Saham - saham yang terbesar beli bersih asing adalah,  Bank BRI (BBRI) senilai Rp182 miliar, Bank Mandiri (BMRI) senilai Rp89,9 miliar, Astra International Indonesia (ASII) senilai Rp66,9 miliar, Perusahaan Gas Negara (PGAS) senilai Rp35,5 miliar, Bank BNI (BBNI) senilai Rp31 miliar, Sido Muncul (SIDO) senilai Rp29 miliar, Bank Banten (BEKS) senilai Rp15,9 miliar dan Barito Pacific (BRPT) senilai Rp13,1 miliar.



Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya IBST sebesar Rp1.000 menjadi Rp7.800 per lembar dan MASA sebesar Rp320 menjadi Rp4.910 lembar serta FISH sebesar Rp320 menjadi Rp9.000 per lembar.

 

Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya UNTR sebesar Rp625 menjadi Rp25.675 per lembar dan EDGE sebesar Rp575 menjadi Rp24.800 per lembar serta JECC sebesar Rp450 menjadi Rp6.300 per lembar.

 

Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya BBCA sebanyak 30.104 kali senilai Rp483,5 miliar kemudian CAKK sebanyak 25.799 kali senilai Rp48,3 miliar dan BUKA sebanyak 16.651 kali senilai Rp145,9 miliar.