Bawa Industri Perfilman Indonesia ke Internasional, Raam Punjabi Berkunjung ke Estonia
Raam Punjabi, dan Rakhee Raam Punjabi. dok. Grid.ID.
EmitenNews.com - Hadirkan hiburan berkualitas tinggi dan membawa industri perfilman Indonesia masuk kancah Internasional, Raam Punjabi mengembangkan jalinan kerja sama dengan produser film terkemuka di Estonia. Pendiri dan Komisaris Utama PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM), atau MVP itu, beserta Komisaris MVP Rakhee Raam Punjabi melakukan kunjungan ke Thallinn, Estonia sejak 28 Juni sampai 3 Juli 2023.
Pada kunjungan sekitar seminggu ke Estonia tersebut, Raam Punjabi dan Rakhee Raam Punjabi diterima oleh Presiden Estonia Yang Mulia Mr. Alar Karis dengan tangan terbuka. Kunjungan ini juga memberi kesempatan bagi MVP untuk turut menyaksikan beberapa acara ragam budaya Estonia.
Dalam keterangannya kepada pers, Kamis (6/7/2023), Raam Punjabi mengemukakan perjalanan tersebut juga bertujuan mencari lokasi baru yang sesuai untuk produksi film MVP di masa mendatang.
MVP juga menjajagi joint production dengan produser terkemuka industri perfilman di Estonia. Estonia memiliki khasanah budaya yang dapat memperkarya warna dalam produksi film. Inisiasi kerja sama ini akan membawa manfaat bagi perkembangan industri perfilman kedua belah pihak.
MVP komitmen sajikan kisah inspiratif
Raam Punjabi mengemukakan, MVP memiliki komitmen untuk menyajikan hiburan dengan kisah-kisah inspiratif dan memiliki daya pikat kuat bagi penonton melalui karya sinematografi yang seru dan mendebarkan.
Produksi film terbaru MVP akan menghadirkan wajah baru yang akan semakin memikat pemirsa, kaya akan sajian ragam budaya dengan kualitas Internasional.
Produksi-produksi film MVP akan turut membawa industri perfilman di Indonesia semakin semarak dan diakui dunia Internasional. Dengan jalinan kerja sama Internasional ini diharapkan kinerja MVP pada tahun 2023 akan semakin meningkat dengan konten-konten yang semakin menarik.
"MVP berkomitmen untuk senantiasa menyajikan konten yang melampaui standar industri sebelumnya dan memenuhi standar global, sehingga MVP dapat terus berkontribusi dalam pengembangan industri kreatif nasional," kata Raam Punjabi. ***
Related News
Sempat Hancur Pada PD II, RDMP Balikpapan Kini Jadi Garda Depan Energi
Tahun 2026, Target Pemkot Malang Jaring Wisatawan 3,4 Juta Orang
Kian Diminati, Pelanggan Kereta Panoramic Tumbuh 38,6 Persen di 2025
Ternyata Bukan Real Madrid Klub Olahraga Termahal versi Forbes
Shinta Obong! Flexing Kesucian di Api Penuh Aesthetic Candi Prambanan
Libur Nataru, Pangandaran jadi Tujuan Wisata Favorit di Jabar





