Emiten Properti di Bandung Jadwalkan Dividen Mini, Tertarik?

Manajemen CBPE ketika mencatatkan sahamnya di BEI.
EmitenNews.com - PT Citra Buana Prasida Tbk. (CBPE) emiten pengembang properti kawasan Bandung, Jawa Barat ini menetapkan pembagian dividen tunai sebesar Rp1 per saham atau total Rp1.356.250.000 untuk tahun buku 2024. Hal ini merupakan hasil putusan para pemegang saham di Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) CBPE yang digelar Rabu (25/6/2025).
Dengan harga saham CBPE pada penutupan perdagangan Selasa (1/7) di Rp188 per saham, maka dividen tersebut mencerminkan dividend yield sebesar 0,53%.
Direktur CBPE Didi Omara dalam keterangan tertulis perseroannya menerangkan jadwal lengkap pembagian dividen CBPE:
Cum dan Ex Dividen di Pasar Reguler & Negosiasi: 4 Juli & 7 Juli 2025
Cum dan Ex Dividen di Pasar Tunai: 8 Juli & 9 Juli 2025
Recording Date: 8 Juli 2025
Pembayaran Dividen: 30 Juli 2025
Related News

Komisaris GPSO Priscilla Vikananda Lepas Seluruh Saham Miliknya

CBRE Pastikan Gelar RUPSLB pada 27 Oktober 2025

PNGO Bagikan Dividen Interim Rp130 Per Saham, Yield 5,35%

CNKO Klarifikasi ke BEI Terkait Pembekuan Izin Tambang Anak Usaha

Induk Asal Jepang Perdana Borong 36 Juta Saham SOSS

Pengelola Bioskop CGV (BLTZ) Beberkan Strategi Bisnis di 2026