Harga Miring, Prajogo Pangestu Borong Saham BREN Rp6.272 per Lembar

Salah satu pembangkit ramah lingkungan besutan Barito Energy. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Prajogo Pangestu menambah koleksi saham Barito Renewables Energy (BREN). Itu ditunjukkan sang pengendali tersebut dengan menjala 1,5 juta saham perseroan. Transaksi pembelian telah ditahbiskan pada 25 Februari 2025.
Transaksi pembelian salah satu pengusaha kelas kakap nasional itu, terjadi dengan harga pelaksanaan Rp6.272 per saham. Harga beli itu, lebih lebih rendah 2 persen alias 128 poin dari penutupan perdagangan saham perseroan edisi Senin, 24 Februari 2025 di kisaran Rp6.400 per eksemplar.
Nah, dengan skema harga tersebut, Pak PP biasa pelaku pasar memanggil Prajogo Pangestu, hanya perlu menhgeluarkan kotek senilai Rp9,4 miliar. Sebagai ganjaran transaksi itu, timbunan saham Barito Energy dalam genggaman Pak PP makin menebal.
Tepatnya, menjadi 132,38 juta eksemplar alias setara dengan porsi kepemilikan 0,09896 persen. Menanjak 0,00112 persen dari edisi sebelum transaksi dengan tabulasi 130,88 juta lembar. Koleksi saham sebelum transaksi itu, selevel dengan o,09783 persen.
”Transaksi pembelian dilakukan dengan tujuan utama untuk kepentingan investasi pribadi berstatus kepemilikan langsung,” tukas Merly, Corporate Secretary Barito Renewables Energy. (*)
Related News

SIG (SMGR) Siapkan Buyback Saham Rp300M, Ini Alasannya

XLSMART Resmi Meluncur, Sahamnya Terjun!

Konservatif, Tahun Ini CBDK Proyeksi Marketing Sales Rp2 Triliun

Refinancing, MEDC Jajakan Surat Utang Rp1 Triliun

BEKS Racik Right Issue 11,36 Miliar Lembar, Telisik Tujuannya

Kapok Boncos, Laba Emiten Grup Salim (META) 2024 Melejit 238 Persen