IHSG Berpotensi Menutup Gap 6750-6780, Saham CPIN, KLBF hingga BIRD Layak Dicermati

EmitenNews.com -IHSG support breaklow 6850 di Rabu (8/11). Didukung dengan sinyal death cross pada Stochastic RSI. Dengan demikian, IHSG berpotensi menutup gap ke kisaran support area 6750-6780 pada perdagangan Kamis (9/11).
Pasar akan mengantisipasi pidato Kepala The Fed, Jerome Powell di Kamis (9/11) waktu setempat. Pasar mengharapkan adanya konfirmasi akan clue kebijakan less-hawkish pada FOMC mendatang. Hal ini berpotensi menjadi katalis positif bagi penguatan nilai tukar Rupiah ke critical level di Rp15,500/USD pada pekan ini.
Dari dalam negeri, realisasi data Indeks Keyakinan Konsumen Indonesia berada di 124.3 pada Oktober 2023. Level tersebut mendekati rata-rata IKK di 124.5 sepanjang Januari-September 2023. Kondisi konsumsi domestik yang masih relatif kuat berpotensi menopang laju pertumbuhan ekonomi kembali ke level 5% pada akhir tahun ini.
“Top picks di Kamis (9/11) adalah BTPS, CPIN, NCKL, KLBF, MIKA, SCMA dan BIRD,” tulis Valdy Kurniawan Head Of Research Phintraco Sekuritas.
Related News

Kapitalisasi Pasar BEI Naik 3,98% Jadi Rp11.120T, Dalam Sepekan

Bank DKI Pastikan Transaksi Non-tunai KJP Plus Pakai EDC Normal

Iwan Sunito, CII Group, dan One Global Capital

Lifting Jauh di Bawah Konsumsi Minyak, Pembangunan PLTN Dipercepat

IHSG Ditutup Naik 0,60 Persen, Cek Saham Pendorong!

Ditetapkan, Ini Dia Lima Pemenang Lelang WK Migas Tahap II 2024