IHSG Diperkirakan Fluktuatif di 6930-6950, Ini Saham PIlihannya
EmitenNews.com -Secara teknikal, pergerakan IHSG masih tertahan oleh batas atas pivot di 6950. Stochastic RSI kembali memasuki overbought area. Oleh sebab itu, IHSG diperkirakan bergerak fluktuatif di kisaran pivot 6930-6950 di Kamis (19/10).
“Sentimen positif berasal dari realisasi data-data ekonomi Tiongkok yang mayoritas berada di atas ekspektasi,” kata Head Of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan.
Antara lain pertumbuhan ekonomi sebesar 4.9% yoy di Q3-2023, lebih baik dari perkiraan di 4.4% yoy dan pertumbuhan penjualan ritel sebesar 5.5% yoy, lebih tinggi dari perkiraan di 4.9% yoy.
Dari dalam negeri, pasar mengantisipasi rilis hasil RDG BI (19/10). RDG BI diperkirakan kembali menahan sukubunga acuan di 5.75%. Akan tetapi, pasar mengantisipasi pandangan BI terhadap kondisi ekonomi ke depan, terutama terkait tren pelemahan nilai tukar Rupiah satu bulan terakhir.
Saham-saham yang dapat dicermati di Kamis (19/10) meliputi PGEO, SRTG, BBCA, HEAL, BIRD dan SMRA.
Related News
Maximus Insurance Serahkan Jaminan Kecelakaan Diri ke Mahasiswa Unhas
Mitigasi Perubahan Iklim, HUMI Tanam 4 Ribu Bibit Mangrove
Kapitalisasi Pasar dan Nilai Transaksi Harian Kompak Turun Pekan Ini
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI