EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,47 persen menjadi 6.634. Transaksi perdagangan masih didominasi volume pembelian, namun penguatan indeks tertahan MA60. Saat ini, posisi Indeks masih berpeluang menguat.

Jadi, sepanjang perdagangan hari ini, Kamis, 24 April 2025, indeks akan menyusuri level support 6.373-6.148, dan resistance 6.707-6.877. Menilik data itu, MNC Sekuritas menyarankan pelaku pasar untuk mengoleksi sejumlah saham berikut.

Yaitu, Sumber Alfaria (AMRT) speculative buy Rp1.960-1.965 per saham dengan proyeksi harga Rp2.070-2.130 per helai, dan stop loss Rp1.870 per lembar. Astra Motor (ASII) buy on weakness Rp4.500-4.670 dengan proyeksi Rp4.970-5.100 per helai, dan stop loss di posisi Rp4.370. 

Pantai Indah Kapuk (PANI) buy on weakness Rp10.450-11.050 per helai, dengan target Rp12.350-13.100 per saham, dan stop loss Rp10.225. Sawit Sumbermas (SSMS) buy on weakness Rp1.625-1.665 per lembar dengan target Rp1.780-1.840, dan stop loss di posisi Rp1.595. (*)