EmitenNews.com - PT Indomobil Multi Jasa Tbk. (IMJS) menyampaikan akan akan membagikan Dividen Tunai untuk periode tahun buku 2024.

Rika Mandasar Corporate Secretary IMJS dalam keterangan tertulisnya Rabu (16/4) menuturkan bahwa pembagian dividen ini sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada tanggal 14 April 2025 yaitu sebesar Rp3.029.013.750 atau sebesar Rp0,35 per saham.

Adapun Cum dan Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi akan dilakukan pada tanggal 23 April dan 24 April 2025 sementara itu Cum dan Ex Dividen di Pasar Tunai pada 25 April dan 28 April 2025.

Selanjutya Daftar Pemegang Saham yang berhak pada tanggal 25 April 2025 (recording date) dan pembayaran dividen tunai jatuh pada tanggal 16 Mei 2025.

Perlu diketahui, PT Indomobil Multi Jasa Tbk (IMJS) melaporkan penurunan laba bersih sepanjang 2024 sebesar 31,53% secara tahunan menjadi Rp228,48 miliar dari Rp333,7 miliar pada 2023.
Berdasarkan laporan keuangan per 31 Desember 2024 anak usaha PT Indomobil Sukses International Tbk (IMAS) tersebut masih mencatatkan pertumbuhan pendapatan sebesar 5,05% menjadi Rp5,41 triliun dibandingkan Rp5,15 triliun pada tahun sebelumnya.