Jadi Presiden Satria Muda Pertamina Jakarta, Ini Tugas Penting Baim Wong
EmitenNews.com - Baim Wong ketiban sampur meningkatkan aspek bisnis dan komersial Satria Muda Pertamina Jakarta. Itu tugas mulia yang akan dijalani selebritas Indonesia itu, saat diangkat sebagai Presiden Satria Muda Pertamina Jakarta, klub peserta IBL 2022.
Baim Wong menyadari tugas pentingnya sebagai Presiden Satria Muda Pertamina Jakarta. Ayah dua anak ini siap saja. Apalagi, karena ia melihat potensi besar, mengingat Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2023.
Keterlibatan Baim Wong dalam perbasketan nasional, dengan menerima tantangan menjadi Presiden Satria Muda Pertamina. Youtuber popular ini mengikuti jejak dua koleganya yakni Raffi Ahmad dan Gading Marten yang lebih dulu nyemplung dalam salah satu olah raga populer itu. Raffi Ahmad sebelumnya mendirikan klub basket, RANS PIK, sedangkan Gading Marten menjadi presiden klub West Bandits Solo.
Raffi pula yang diakui Baim Wong menjadi salah satu teman diskusinya sebelum memutuskan bergabung dengan Satria Muda. Bakal memimpin klub dengan sejarah besar di basket Indonesia, Baim bertekad mempertahankan tradisi juara SM.
"Yang saya tahu hanya ada target yang diusung Satria Muda yaitu juara," ujar Baim Wong seperti dikutip dalam situs resmi IBL, Jumat (24/12/2021).
Baim Wong menyadari, dengan menerima kepemimpinan itu, ia diharapkan meningkatkan aspek bisnis dan komersial klub peserta IBL 2022 tersebut. Ia melihat potensi besar apalagi mengingat Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2023 mendatang.
"Mudah bagi saya untuk memutuskan mengambil posisi ini mengingat saya akan memimpin salah satu klub olahraga yang paling tertata dan profesional di Indonesia," katanya.
Namun, yang ada di kepala Baim Wong, ternyata lebih dari itu. Ada hal yang ingin dilakukannya, untuk memajukan basket Indonesia secara keseluruhan. Logis baginya membantu pengembangan bisnis dan komersial klub, mengingat dewasa ini olahraga sudah menjadi industri.
"Potensi bola basket untuk menjadi olahraga komersial amat besar, terlebih kita akan menjadi tuan rumah Piala Dunia pada tahun 2023. Jadi, saya rasa ini kesempatan yang baik untuk bersama-sama mengembangkan bola basket," ujar Baim Wong. ***
Related News
Cak Imin Mengaku Dimarahi Isteri Urusan Judi Online
Kejutan Kecil itu, Solihin Golkar
Ini 6 Cara Mudah Mengatur Budget Agar Liburan Lebih Berkesan
Bank BJB Manjakan Penikmat Jazz di The Papandayan Jazz 2024
Rocco’s Bark Day Fun Run Bersama Anabul Pecahkan Rekor MURI
SEVA Raih Penghargaan di 6th The Iconomics Financial Awards 2024