Laba Jaya Real Property (JRPT) Terkerek 15% di Kuartal III-2025
Serpong Jaya, Properti milik emiten JRPT.
EmitenNews.com - PT Jaya Real Property Tbk. (JRPT) menutup kuartal III-2025 dengan peningkatan kinerja Laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk yang tercatat naik menjadi Rp903,10 miliar, tumbuh 15% dibanding periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp785,51 miliar.
Pendapatan usaha juga bergerak positif ke arah Rp2,26 triliun, meningkat 10,8% dari Rp2,04 triliun pada September 2024. Sejalan dengan itu, beban pokok pendapatan naik 12,6% menjadi Rp1,01 triliun, membuat laba bruto tetap menguat 8,7% menjadi Rp1,25 triliun.
Perolehan kinerja sisi operasional, beban usaha tercatat berada di Rp331,84 miliar tertekan naik 7,0% dibanding Rp310,05 miliar. Laba usaha ikut terdorong hingga Rp946,66 miliar, tumbuh 10,1% dari Rp860,17 miliar di tahun sebelumnya.
Laba sebelum pajak atau EBITDA naik cukup 14,9% menjadi Rp937,72 miliar dari Rp816,59 miliar pada periode yang sama tahun lalu. Dari sisi neraca, total liabilitas turun 3,0% menjadi Rp3,86 triliun, sementara total aset meningkat 2,9% menjadi Rp14,51 triliun hingga 30 september 2025.
Beriringan dengan terbitnya pembukuan kuartal ketiga 2025 ini, pada perdagangan jumat (21/11) saham JRPT tercatat menguat 3,12%, naik 30 poin di level Rp990.
Related News
Tiga Petinggi CYBR Lepas Rp1M, Saham Drop!
Emiten Grup Bakrie (BUMI) Umumkan Pengurus Baru, Dua Nama Lengser!
Dirut MDIY Belanja Saham di Pasar Nego Rp58M, Buat Apa?
Emiten Grup Lippo (GMTD) Bantah Izin Tanah Bermasalah
BEI Telusuri Prospek Usaha TIRT
Hensel Davest (HDIT) Lepas Bisnis Pinjol, Ini Alasannya





