EmitenNews.com—PT Charnic Capital Tbk (NICK) melepas kepemilikan sahamnya di PT Fuji Finance Indonesia Tbk (FUJI) sebanyak 1.870.800 lembar, dengan harga rata-rata Rp666. Transaksi penjualan tersebut dilakukan pada 16-20 September 2022.


Direktur Utama NICK, Anton Santoso, mengatakan dengan adanya transaksi tersebut, status kepemilikan saham NICK di FUJI mengalami perubahan, dari sebelumnya 370.592.300 lembar atau setara 28,51% menjadi 368.721.500 lembar (28,36%).


"Tujuan transaksi yaitu alokasi investasi dan status kepemilikan saham juga langsung dan meraih dana segar Rp1.245.952.800 (Rp1,24 miliar)," ujar Anton dalam keterbukaan informasi publik BEI, Jumat (23/9).


Dilain waktu, Pemegang saham kendali PT Charnic Capital Tbk (NICK), PT Indovest Central, melepas 5.519.100 lembar saham yang dimilikinya. Periode transaksi atas penjualan saham tersebut terjadi pada 15-22 September 2022.


Direktur PT Indovest Central, Anton Santoso, mengatakan harga rata-rata penjualan Rp366 per lembar. Saham yang dimiliki sebelum transaksi yaitu 407.863.900 lembar atau setara 62,63%.


"Saham yang dimiliki setelah transaksi 402.344.800 lembar atau setara 61,78%," ujar Anton dalam keterbukaan informasi publik BEI, Jumat (23/9).


Dia menjelaskan tujuan transaksi tersebut adalah lokasi investasi. Adapun status kepemilikan saham PT Indovest Central pada NICK yaitu langsung.