Melejit 973 Persen, Kuartal I-2025 BEEF Catat Penjualan Rp2,36 Triliu

Puluhan sapi tengah merumput di hamparan padang nan luas. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Estika Tiara (BEEF) sepanjang kuartal pertama 2025 membukukan penjualan Rp2,36 triliun. Melangit 972,72 persen dari periode sama tahun lalu senilai Rp227,92 miliar. So, laba bersih melejit 204,75 persen menjadi Rp43,58 miliar dari edisi sama tahun sebelumnya Rp14,3 miliar.
Beban pokok penjualan Rp2,24 triliun, bengkak signifikan dari posisi sama tahun lalu Rp186,97 miliar. Laba kotor tercatat Rp118,05 miliar, melonjak dari fase sama tahun sebelumnya Rp40,94 miliar. Beban penjualan Rp15,39 miliar, bengkak parah dibanding edisi sama tahun sebelumnya sebesar Rp643,89 juta.
Beban administrasi dan umum Rp29,15 miliar, bengkak dari sebelumnya Rp22,32 miliar. Total beban usaha Rp44,55 miliar, bertambah dari posisi sama tahun lalu Rp22,96 miliar. Laba usaha terkumpul Rp73,5 miliar, melonjak 307,9 persen dari Rp17,97 miliar. Beban lain-lain Rp17,36 miliar, bengkak dari Rp562,8 juta.
Laba sebelum manfaat pajak penghasilan Rp56,13 miliar, melonjak signifikan dari posisi sama tahun lalu Rp17,41 miliar. Pajak tangguhan tercatat sebesar Rp12,58 miliar, bengkak dari edisi sama tahun lalu Rp3,11 miliar. Laba bersih periode berjalan Rp43,55 miliar, melejit dari Rp14,3 miliar.
Jumlah ekuitas tercatat senilai Rp305,53 miliar, melonjak signifikan dari akhir 2024 sebesar Rp261,98 miliar. Total liabilitas terakumulasi Rp1,88 triliun, mengalami penciutan dari akhir tahun lalu Rp1,93 triliun. Jumlah aset Rp2,18 triliun, merosot dari akhir tahun sebelumnya Rp2,19 triliun. (*)
Related News

Menanjak 185 Persen, Laba INPP Kuartal I-2025 Tembus Rp382 Miliar

Industri Bergairah, SBMA Kuartal I-2025 Catat Penjualan Rp32 Miliar

Surplus 37 Persen, CTRA Kuartal I-2025 Koleksi Laba Rp660 Miliar

Laba Melesat 34 Persen, Kuartal I-2025 BABP Defisit Rp598 Miliar

Buyback, STA Resources (STAA) Alokasikan Belanja Rp200 Miliar

Performa Apik, Jasuindo (JTPE) Siap Guyur Dividen 70 Persen