Pasar Tunggu Hasil Pertemuan the Fed, IHSG Diprediksi di Kisaran 6.460-6.550

EmitenNews.com - Indeks di bursa Wall Street kembali ditutup menguat dipicu oleh earning season. Pasar juga menantikan hasil pertemuan The Fed pada Selasa-Rabu waktu AS. Sekitar 300 emiten dalam indeks S&P500 telah merilis laporan keuangan triwulan III, dimana diperkirakan rata-rata laba tumbuh 40,2% yoy.
"The Fed diperkirakan akan menyetujui rencana untuk mulai mengurangi program pembelian obligasi senilai USD120 miliar per bulan pada pertemuan ini. Selain itu pasar akan mencermati komentar The Fed mengenai prospek inflasi serta potensi kenaikan suku bunga," kata analis Waterfront Sekuritas, Ratna Lim.
IHSG pada perdagangan Selasa 2 November 2021 ditutup melemah 0,91% pada level 6493. Saham sektor energi mengalami koreksi terbesar. Sedangkan
saham sektor kesehatan membukukan penguatan terbesar. Investor asing net sell Rp145,68 miliar.
Pada perdagangan hari ini Waterfront Sekuritas memprediksi IHSG bergerak pada kisaran support 6460/6440 dan resistance 6510/6550. Stock pick: BBRI, BSDE, SMRA, KLBF, dan AALI.(fj)
Related News

Skema Pembiayaan Rumah untuk Pedagang Kecil Masih Memberatkan

OP Pangan Murah Salurkan 2.853 Ton Komoditas Selama Ramadan

Maanfaatkan Pasar Mamin, ITPC Meksiko Fasilitasi Business Matching

Malaysia Cabut Bea Masuk Anti Dumping Serat Selulosa Asal Indonesia

PLN Pertahankan Status Siaga Kelistrikan Hingga 11 April

Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi untuk Pacu Swasembada Aspal