Perkuat Sinergi, Krakatau Steel (KRAS) Fasilitasi Transaksi Lintas Anak Usaha
EmitenNews.com - PT Krakatau Steel (KRAS) memfasilitasi transaksi antar-entitas usaha. Transaksi tersebut bernilai Rp4,62 miliar. Aksi itu melibatkan PT Krakatau Baja Konstruksi, Krakatau Engineering, dan Krakatau Konsultan.
Transaksi pada 14 September 2022 itu, Krakatau Engineering melepas kepemilikan saham Krakatau Konsultan kepada Krakatau Baja Konstruksi. Transaksi itu, masuk afiliasi karena Krakatau Engineering anak usaha perseroan dengan kepemilikan saham 99,99 persen.
Selanjutnya, Krakatau Baja Konstruksi juga usaha perseroan dengan persentase kepemilikan saham 99,99 persen, dan Krakatau Konsultan afiliasi perseroan dengan porsi kepemilikan saham 99,99 persen. Transaksi itu, jual beli saham antara anak usaha dengan perusahaan afiliasi.
Transaksi itu dengan tujuan mendukung rencana pengembangan PT Krakatau Engineering dengan fokus terhadap peningkatan bisnis jasa konstruksi, dan solusi baja, sehingga secara konsolidasi dapat meningkatkan kinerja perseroan sebagai induk usaha.
Selain itu, perseroan sebagai induk usaha perlu melakukan penataan portofolio bisnis. ”Transaksi itu, memperkuat sinergi antara perseroan, dan grup,” tulis Pria Utama, Corporate Secretary Krakatau Steel. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M