EmitenNews.com - Prajogo Pangestu mengurai kepemilikan saham Petrindo Jaya Kreasi (CUAN). Itu ditunjukkan dengan melepas  12.417.700 lembar alias 12,41 juta helai. Transaksi serentak telah dipatenkan pada 29 Agustus 2024.

Transaksi serentak dalam satu hari itu, dilakukan dengan harga pelaksanaan antara Rp9.450-10.050 per saham. Menyusul skema harga tersebut, Prajogo Pangestu meraup dana taktis tidak kurang dari Rp120,18 miliar.

Lebih rinci mengenai transaksi orang terkaya nusantara itu sebagai berikut. Transaksi pada 29 Agustus 2024, pertama jual 8,41 juta helai Rp9.450 saham senilai Rp79,54 miliar. Kedua lepas 297.400 helai Rp9.900 per saham Rp2,94 miliar.

ketiga melego 169.200 lembar Rp9.925 per saham senilai Rp1,67 miliar. keempat jual 25.500 lembar Rp9.950 per helai Rp253,72 juta. Kelima menjual 7.900 saham Rp9.975 per helai Rp78,80 juta. keenam jual 2,89 juta saham Rp10.000 senilai Rp28,92 miliar. 

Ketujuh lepas 557.200 lembar Rp10.025 per saham Rp5,58 miliar. Kedelapan, lepas 50.500 saham Rp10.050 sejumlah Rp507,52 juta. Dengan demikian, tabulasi saham Petrindo dalam genggaman Prajogo Pangestu berkurang 0,11 persen.

Tepatnya, menjadi 9,55 miliar helai alias 84,966 persen. Mengalami reduksi dari sebelum transaksi 9,56 miliar saham setara 85,076 persen. ”Transaksi untuk menambahkan free float saham beredar di pasar,” tegas Michael, Direktur Utama Petrindo Jaya. (*)