EmitenNews.com - PT Cisarua Mountain Dairy Tbk. (CMRY), dikenal sebagai Cimory, berencana memperluas usaha dengan menambah delapan lini bisnis baru melalui entitas usahanya, PT Macoprima Panganutama (MP). 

Direktur Utama CMRY, Farell Grandisuri Sutantio, menjelaskan bahwa MP telah beroperasi di segmen produk olahan makanan, dan penambahan kegiatan usaha ini bertujuan mempersiapkan MP untuk ekspansi dalam segmen tersebut.

"Sesuai dengan visi Cimory untuk tumbuh berkelanjutan dan menjadi produsen minuman dan makanan terdepan di Indonesia, serta misi untuk berinovasi dalam nutrisi, kami berharap penambahan kegiatan usaha ini dapat meningkatkan performa perusahaan di masa mendatang," ujar Farell dalam keterbukaan informasi yang dikutip Senin (27/5/2024).

Farell menambahkan bahwa rencana ini bertujuan menjawab peluang usaha yang ada dan potensi dari kegiatan usaha baru. Cimory memiliki banyak ide dan pengetahuan untuk menciptakan produk baru yang dibutuhkan masyarakat. Dengan bekal tersebut, perusahaan hendak memanfaatkan kelebihan yang dimiliki untuk mengoptimalkan potensi yang ada.

"Selama ini, kami selalu berinovasi dalam pembuatan produk baru, didukung oleh tim Quality and Innovation. Dengan inovasi dan tim yang kuat, perseroan terus berkembang hingga saat ini. Rencana penambahan kegiatan usaha ini berbeda dengan KBLI yang sudah dimiliki," tambahnya.

Untuk menghadapi persaingan usaha yang semakin ketat dan meraih peluang usaha baru di masa depan, MP berencana menambah kegiatan usaha sebagai berikut:

Industri Bumbu Masak dan Penyedap Masakan (Kode KBLI 2020: 10772).

Industri Produk Makanan Lainnya (Kode KBLI 2020: 10799).

Industri Lumatan Biota Air Lainnya (Kode KBLI 2020: 10296).

Industri Makaroni, Mie, dan Produk Sejenisnya (Kode KBLI 2020: 10740).

Industri Produk Roti dan Kue (Kode KBLI 2020: 10710).

Pergudangan dan Penyimpanan (Kode KBLI 2020: 52101).

Aktivitas Cold Storage (Kode KBLI 2020: 52102).

Kegiatan Rumah Potong dan Pengepakan Daging Unggas (Kode KBLI 2020: 10120).

Dengan mengembangkan kegiatan yang ada dan menambah kegiatan usaha baru, perusahaan milik konglomerat Bambang Sutantio ini diharapkan dapat terus menjaga keberlanjutan usahanya untuk pemegang saham dan stakeholder lainnya. 

Untuk mendukung ekspansi bisnis ini, CMRY akan mengadakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 13 Juni 2024 di Dairyland Riverside, Cisarua, Jawa Barat.