EmitenNews.com -Emiten papan pengembangan PT Sentra Food Indonesia Tbk.(FOOD) telah menggelar Rapat Umum Para Pemegang Saham Luar Biasa.
Rapat Umum Pemegang Saham Telah memenuhi kuorum karena dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 540.647.500 saham atau 83,18% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Manajemen FOOD dalam keterangan tertulisnya Selasa (29/8) menuturkan bahwa RUPSLB Agenda I menyetujui rencana transaksi penjualan aset milik anak usaha FOOD yaitu PT Sap Beverages Indonesia berupa aset tanah beserta bangunan dan sarana pelengkap seluas 7.368 m2 kepada PT Lasallefood Indonesia, yang bukan merupakan pihak afiliasi dari FOOD atau anak usahanya sebesar Rp52,25 miliar.
Selanjutnya memberikan kuasa kepada Direksi untuk menuangkan setiap keputusan dalam Rapat ini ke dalam akta pernyataan keputusan rapat, menyampaikannya kepada pejabat berwenang, membuat laporan, memberikan keterangan dan melakukan tindakan hukum lainnya yang diperlukan berkenaan dengan isi setiap keputusan Rapat dimaksud guna memenuhi ketentuan hukum yang berlaku dan menetapkan bahwa semua keputusan yang ditetapkan dan disetujui dalam Rapat ini berlaku terhitung sejak ditutupnya Rapat ini.
Pada perdagangan kemarin saham FOOD bergerak turun 2,11 persen atau 2 point ke level 93 per saham dari harga penutupan sebelumnya di di 95 per saham. Kemarin di transaksikan sebanyak 30 kali untuk 70.900 lembar saham dengan nilai hanya Rp6,63 juta.
Dari sisi strategi bisnis, Sentra Food Indonesia Tbk.(FOOD) menyampaikan adanya peningkatan modal disetor dan ditempatkan pada anak usahanya yaitu PT Kemang Food Industries (KFI).
Karina Larasati Putri Corporate Secretary FOOD dalam keterangan tertulisnya Rabu (5/7/2023) menuturkan bahwa modal disetor dan ditempatkan pada KFI semula Rp76 miliar menjadi Rp96 miliar atau sebesar Rp20 miliar.
Lebih lanjut Karina memaparkan bahwa seluruh modal disetor penuh oleh pemegang saham KFI yaitu PT Super Capital Indonesia, yang merupakan pemegang saham pengendali dari Perseroan.
Pasca peningkatan modal ini, maka komposisi pemegang saham FOOD dalam KFI menjadi sebanyak 660.001 saham senilai Rp66.000.100.000 sedangkan PT Super Capital Indonesia sebanyak 299.999 saham senilai Rp29.999.900.000
Related News
Jadi Perseroda, Bank Sumut Dapat Setoran Modal Berupa Gedung
Jaya Ancol Cairkan Kredit dari Danamon Rp100 Miliar
SPBU Esso Resmi Masuk Kantong, TPIA Perluas Cengkeraman Regional!
Grup Emtek (RSGK) Ungkap Pemulihan Suspensi, Mau Kerek Free Float!
BREN Penguasa Market Cap 2025, DSSA Meroket 173 Persen
Medco (MEDC) Ungkap Transaksi Rp24,17 Miliar





