EmitenNews.com—Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang melanjutkan rebound ke kisaran resistance 6850-6880, jika bertahan di atas level psikologis 6800 di Senin (19/12). 


Saham-saham bluechip, terutama di sektor keuangan (bank) yang menjadi mover utama IHSG di Jumat (16/12) diperkirakan kembali menjadi mover IHSG di senin (19/12). Hal ini berkaitan dengan ekspektasi pasar bahwa Bank Indonesia (BI) akan memperlambat kenaikan sukubunga acuan di Desember 2022, sejalan dengan keputusan terbaru The Fed (15/12).


Terkait hal tersebut, nilai tukar Rupiah cenderung bertahan di kisaran Rp15,600/USD hingga Jumat (16/12) sore. Arah kebijakan moneter yang less aggresive diperkirakan berpotensi mendorong penguatan Rupiah mendekati level Rp15,400/USD.


"Saham-saham yang dapat diperhatikan, diantaranya ANTM, BBNI, BMRI, INCO, TBIG, SLIS, PGAS dan HRUM," tutur Valdy Kurniawan Head Of Research Phintraco Sekuritas.