Tambah Porsi, Janto Salim Jala 1,5 Juta Saham Impack Pratama (IMPC) Rp493 per Helai

EmitenNews.com - Janto Salim menambah porsi kepemilikan saham Impack Pratama Industri (IMPC). Itu dilakukan dengan menyerok 1.500.000 helai atau 1,5 juta eksemplar. Transaksi dituntaskan dengan kisaran harga Rp328-330 per lembar.
Dengan skema harga tersebut, Janto dipaksa merogoh kocek sejumlah Rp493 juta. Sebagai salah satu pentolan perusahaan, Janto Salim, melakukan transaksi pembelian dalam dua tahap. Yaitu, pada 24 Agustus 2023, dan 31 Agustus 2023.
Lebih rinci transaksi pembelian Janto Salim, pada 24 Agustus 2023, membeli 500 ribu lembar dengan harga pelaksanaan Rp330 per eksemplar sejumlah Rp165 juta. Kemudian, pada 31 Agustus 2023, Janto Salim kembali menyerok 1.000.000 helai pada Rp328, senilai Rp328 juta.
Menyusul pelaksanaan transaksi itu, tabungan saham dalam genggaman Janto Salim perlahan mulai menanjak naik. Tepatnya, menjadi 28,62 juta eksemplar alias setara dengan porsi kepemilikan 0,05 persen. Bertambah dari sebelum transaksi dengan donasi sekitar 27,12 juta helai alias 0,05 persen.
Manajemen Impack Pratama mengklaim transaksi tersebut untuk kepentingan investasi dengan durasi jangka panjang. ”Tujuan transaksi pembelian saham oleh direksi perseroan untuk keperluan investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Lenggana Linggawati, Corporate Secretary Impack Pratama Industri. (*)
Related News

Restrukturisasi Mulus, Laba Bruto WSKT Naik 14,4 Persen

Tunda Rapat, Private Placement SDMU Rp61,35 Miliar Menggantung

Diskon 82 Persen, Barito Mas Obral 1,6 Miliar Saham Lovina (STRK)

Tambah Porsi, Emiten Menantu Mega (BUVA) Right Issue 4,8 Miliar Lembar

Izin Investor, Mitratel (MTEL) Buyback Rp1 Triliun

Bayan (BYAN) Eksekusi Transaksi Rp3,45 T, Telusuri Rinciannya