Tender Offer Rampung, Sarana Meditama (SAME) Kuasai Saham Kedoya (RSGK)79,84 Persen
EmitenNews.com - PT Sarana Meditama Metropolitan (SAME) telah menuntaskan tender offer saham Kedoya Adyaraya (RSGK). Periode pelaksanaan tender offer berlangsung sejak 21 Desember 2021 hingga 19 Januari 2022.
Selama periode tender wajib itu, Sarana Meditama menyerap 128.656.700 atau 128,65 juta lembar. Artinya, masih tersisa 29.389.300 atau 29,38 juta saham dari total 158.046.000 atau 158,04 juta lembar setara 17 persen saham publik dalam tender wajib tersebut.
Menyusul transaksi itu, Sarana Meditama resmi mengaveling saham Kedoya Adyaraya sebanyak 148,44 miliar lembar setara 79,84 persen. Lalu, Bestama Medikacenter 24,41 miliar lembar atau 13,13 persen, dan masyarakat menguasai sebanyak 13,07 miliar alias 7,03 persen.
Sebelum transaksi itu, pemegang saham Kedoya Adyaraya terdiri dari Sarana Mediatama 122,71 miliar lembar atau 66 persen. Bestama Medikacenter 24,41 miliar lembar atau 13.13 persen, dan masyarakat 38,80 miliar lembar alias 20,87 persen. (*)
Related News
Petinggi Emiten TP Rachmat (DRMA) Tampung Lagi Rp1.065 per Lembar
Bos PPRI Lego Saham Lagi, Kali Ini 30 Juta Lembar Harga Atas
Grup Lippo (SILO) Obral Saham ke Karyawan Harga Bawah, Ini Tujuannya
MEDC Siap Lunasi Obligasi Rp476,3 M, Telisik Sumber Dananya
Pendapatan Oke, Laba NCKL Kuartal III 2024 Tembus Rp4,83 Triliun
Transaksi Beres, Menantu Megawati Siap Tender Wajib Saham MINA