EmitenNews.com - Total Bangun Persada Tbk (TOTL) menyampaikan bahwa telah menggelar Rapat Umum Para Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 14 Mei 2024, dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 2.184.928.015 saham atau 64,07% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah.

Anggie R.V. Sanusi Sidharta Corporate Secretary TOTL dlam keterangan tertulisnya Kamis (16/5) mengungkapkan bahwa RUPST menyetujui pembagian dividen sebesar Rp136,4 miliar atau setara Rp40 per lembar saham. Dividen ini sekitar 79% dari laba tahun berjalan entitas induk.

 

Adapun jadwal pembagian dividen sebagai berikut:

- Cum Dividen Tunai di Pasar Reguler dan Negosiasi pada tanggal 22 Mei 2024.

- Ex Dividen Tunai di Pasar Reguler dan Negosiasi pada tanggal 27 Mei 2024.

- Cum Dividen Tunai di Pasar Tunai pada tanggal 28 Mei 2024.

- Ex Dividen Tunai di Pasar Tunai pada tanggal 29 Mei 2024.

- Pembayaran dividen tunai kepada para pemegang saham yang berhak akan dilaksanakan selambatnya pada tanggal 14 Juni 2024.