EmitenNews.com - Investor asing mencatat pembelian bersih senilai Rp1,26 triliun pada saham PT MD Entertainment Tbk (FILM) melalui pasar negosiasi pada perdagangan Selasa (3/12). Transaksi tersebut melibatkan 484,99 juta lembar saham yang difasilitasi oleh Samuel Sekuritas.

Pada perdagangan hari yang sama, harga saham FILM ditutup menguat 5,81% atau naik 190 poin ke level Rp3.460 per saham, setelah sempat bergerak di kisaran Rp3.260 sebagai harga terendah dan Rp3.460 sebagai harga tertinggi. Dalam perdagangan sebulan terakhir, saham FILM mencatat kenaikan 9,24% atau 290 poin.

Penguatan ini terjadi sehari setelah Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa yang digelar pada Senin (2/12). Dalam rapat tersebut, manajemen FILM meminta persetujuan pemegang saham untuk melakukan rights issue sebanyak 989,77 juta lembar saham.

Saat ini, mayoritas saham FILM, sebesar 49,38%, dikendalikan oleh PT MD Global Investments. Morgan Stanley and Co International memegang 14,3%, investor publik sebesar 19%, dan sisanya dimiliki oleh sejumlah direktur serta komisaris perseroan. Hingga pukul 10.58 WIB pada perdagangan Rabu (4/12), harga saham FILM sedikit melemah 0,87% ke level Rp3.430 per saham.