Akselerasi Pengiriman, Putra Rajawali (PURA) Borong 133 Unit Iso Tank Rp119,7 Miliar

EmitenNews.com - PT Putra Rajawali Kencana (PURA) memborong 133 unit iso tank senilai Rp119,7 miliar. Dan, modal kerja sejumlah Rp162 juta. Itu dibeli dari pihak afiliasi yaitu PT Rajawali Inti.
Transaksi itu, dilatari pertimbangan untuk mengoptimalkan kemampuan pengiriman dengan meningkatkan sarana angkutan multimoda menggunakan kereta untuk kegiatan operasional. Memberi dampak positif, yaitu peningkatan permintaan pengangkutan barang likuid sehingga akan meningkatkan pendapatan di masa mendatang.
Selanjutnya, memberikan value bagi perseroan. Selain itu, transaksi itu untuk mendukung operasional perseroan melalui pembelian iso tank untuk pengiriman menggunakan angkutan multimoda, dan kebijakan pemerintah dalam upaya mengurangi emisi kendaraan.
Transaksi afiliasi itu dilakukan karena Rajawali Inti mampu menyediakan berbagai pilihan iso tank dengan spesifikasi sesuai kebutuhan perseroan. Mampu menyediakan aksesoris untuk kebutuhan iso tank, dan truk sesuai spesifikasi. Cost and time efficiency dengan layanan satu atap akan memangkas waktu.
Nah, untuk memuluskan rencana itu, perseroan akan meminta restu investor dalam rapat umum pemegang saham tahunan pada Jumat, 22 Juli 2022. Rapat berlangsung di Ruang rapat Rajawali Kencana Lantai 2 Ruko Section One Blok F10 Jalan Rungkut Industri Raya I Kendangsari, Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Jawa Timur. (*)
Related News

Komisaris WINE Ungkap Borong Saham Harga Pasar

Bank Raya (AGRO) Minta Restu Buyback Saham Rp20M

TUGU Kantongi Rp228M Usai Implementasi PSAK 117

Cikarang Listrindo (POWR) Sepakat Bagikan Dividen USD72,03 Juta

Emiten Sarung Tangan Sebar Dividen Rp286M Setara 93 Persen Laba 2024

Bos LOPI Beberkan Aksi Baru Usai Borong Saham di FCA