EmitenNews.com - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Rabu (1/2/2023) membuka status penghentian sementara (suspensi) perdagangan saham PT Bersama Zatta Jaya Tbk (ZATA) dan PT Indosterling Technomedia Tbk (TECH) di seluruh pasar.
Saham ZATA hingga penutupan perdagangan sesi I, Rabu (1/2/2023) ambles 3 poin hingga ARB atau turun 5,45 persen menjadi Rp52 per saham.
Sedangkan , saham PT Indosterling Technomedia Tbk (TECH) hingga penutupan sesi I, Rabu (1/2/2023) juga ditutup melemah -6,95% atau turun -95 point hingga sentuh autorejection bawah alias ARB di harga Rp1.270 per saham.
""Bursa meminta kepada pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh Perseroan,"," tulis Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Lidia M. Panjaitan, dan Kepala Divisi Pengaturan & Operasional Perdagangan BEI, Pande Made Kusuma Ari A., dalam dalam pengumumuman bursa, Selasa (31/1/2023).
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M