EmitenNews.com - Terus konsisten dan fokus pada pengembangan solusi logistik yang andal, PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS), yang merupakan anak usaha PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS), melalui anak usahanya, PT Logitek Digital Nusantara (LDN), berhasil mengembangkan jaringan drop point logistik di seluruh Indonesia yang tumbuh secara eksponensial, melonjak 100% dari 4,500 di September 2021 menjadi lebih dari 9000 titik saat ini.

 

Di mana perluasan jaringan drop point ini sekaligus berkontribusi pada peningkatan jumlah pengiriman paket yang signifikan, mencapai 30.283.094 paket pada 9M22 dari 8.633.153 paket di 1Q22. Perluasan jaringan distribusi ini merupakan langkah konsisten LDN guna menghadirkan solusi logistik yang cepat dan efisien untuk semakin mempermudah masyarakat dalam melakukan pengiriman paket.

 

Tercapainya pertumbuhan jaringan yang positif juga dilatarbelakangi sinergi yang terjalin antara LDN dengan berbagai mitra drop point, yang terdiri dari perusahaan besar maupun usaha kecil dan menengah (UKM), seperti Alfamart, Fastpay, maupun jaringan toko tradisional lainnya.

 

Selain itu, LDN juga telah bekerja sama dengan perusahaan lain seperti BNI46, Shipper, dan Sentral Cargo untuk memperluas jaringan drop point.

 

Hingga saat ini jaringan drop point logistik LDN telah tersebar di beberapa wilayah meliputi Pulau Jawa hingga luar Pulau Jawa. Lebih lanjut, LDN juga telah mengembangkan third party logistic (3PL) dalam pick up dan drop point paket.

 

Telah bekerja sama dengan SiCepat, Sentral Cargo, Paxel, dan juga akan bekerja sama dengan Shopee Ekspress dan Pos Indonesia dalam waktu dekat. Selain semakin menyediakan ragam pilihan pengiriman logistik, 3PL yang dijalankan LDN juga tentu dapat meningkatkan pendapatan tambahan bagi kedua belah pihak.

 

Ke depannya, LDN akan terus mengembangkan berbagai inisiatif baru di antaranya ekspansi organik jaringan drop point menuju 10.000 titik, menambahkan third party logistic (3PL) aggregator melalui sistem/aplikasi multi kurir yang dimiliki, berkolaborasi dengan mitra yang memiliki jaringan fisik, kemitraan baru dengan pemain logistik yang akan menambah ruang pertumbuhan, serta inovasi yang didorong oleh teknologi yang akan meningkatkan kenyamanan dan aksesibilitas pada platform.

 

Terlebih lagi, ekosistem logistik LDN telah diakomodir digitalisasi teknologi yang mengembangkan solusi digital end-to-end mulai dari pergudangan pintar, line haul, hingga pengiriman.

 

Jody Hedrian, Chief Executive Officer PT Telefast Indonesia Tbk, mengatakan, "LDN sebagai 3PL agregator yang memiliki jaringan drop point terluas di Indonesia Indonesia. Ini merupakan suatu pencapaian yang luar biasa.