EmitenNews.com - PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Jumat (26/4).

RUPS menyetujui  laporan keuangan tahun buku 2023. Dan pembagian dividen tunai dengan total sebesar Rp828,99 miliar, yang setara dengan 45% dari laba bersih  tahun buku 2023.

Mnajemen AUTO dalam keterangan resmi Jumat (26/4) menyampaikan Setiap pemegang saham akan menerima dividen sebesar Rp172 per saham.

Ditambahkan, sebelumnya perseroan telah membagikan dividen interim sebesar Rp40 per saham, dengan total Rp192,78 miliar  pada 24 Oktober 2023.

Sedangkan Sisa dividen sebesar Rp132 per saham, atau sekitar Rp636,20 miliar, akan dibayarkan pada 22 Mei 2024 kepada pemegang saham yang tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada 13 Mei 2024.

Sebagai informasi, AUTO mencatat laba bersih sebesar Rp1,84 triliun pada akhir 2023, naik 38,88% dibandingkan dengan akhir 2022 yang sebesar Rp1,33 triliun.

Laba bersih ini terutama didukung oleh pendapatan sebesar Rp18,64 triliun, yang mengalami pertumbuhan 0,38% dibandingkan periode sebelumnya. Sisa laba bersih yang tidak dialokasikan untuk dividen akan dibukukan sebagai laba ditahan perseroan.

RUPS juga menyetujui perubahan dalam jajaran direksi dan komisaris perusahaan. Ibu Wanny Wijaya dan Bapak Heru Harsana mengundurkan diri dari posisi Direktur Perseroan, dan Bapak Johannes Loman mengundurkan diri dari posisi Wakil Presiden Komisaris Perseroan.

AUTO mengangkat Ibu Sophie Handili, Bapak Abun Gunawan, dan Bapak Prihatanto Agung L. sebagai Direktur Perseroan, serta Bapak Thomas Junaidi Alim W. sebagai Komisaris Perseroan. Berikut adalah susunan terbaru jajaran direksi AUTO:

Presiden Direktur: 

Hamdhani Dzulkarnaen Salim.

Direktur:

Lay Agus.

Kusharijono.

Tujuh Martogi Siahaan.

Ronny Kusgianta. 

Sophie Handili.