Jika hal itu diterapkan dengan baik, sedikitnya bisa mengatasi problem sampah. Seperti yang kita ketahui, saat ini pengelolaan limbah/sampah menjadi perhatian kita bersama. Berdasarkan data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), volume timbulan sampah di Indonesia pada 2022 mencapai 19,45 juta ton. Berdasarkan jenisnya, mayoritas timbulan sampah nasional pada 2022 berupa sisa makanan dengan proporsi 41,55%. (Eko Hilman). ***