Bantu Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi, Bank Jatim Salurkan Pembiayaan Pengembangan Startup
Ilustrasi Bank Jatim. dok. SINDOnews.
EmitenNews.com - Ini dukungan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim dalam mengembangkan bisnis rintisan. Bank milik Pemprov Jatim, dan pemerintah daerah ini, mendukung perkembangan ekosistem startup, sebagai langkah membantu mengakselerasi pertumbuhan ekonomi dan meluasnya ketersediaan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
Kepada pers, di Surabaya, Jumat (22/9/2023). Direktur Operasi Bank Jatim Arif Suhirman mengatakan, perusahaan startup saat ini hampir mengisi setiap lini industri, seperti fesyen, makanan, media, kesehatan, dan transportasi.
Salah satu langkah mendukung pertumbuhan industri tersebut, yakni melalui penyaluran pembiayaan ke perusahaan. Terbukanya akses pembiayaan perusahaan demi meningkatkan terciptanya inovasi dan pengembangan ekosistem industri tersebut di Jawa Timur.
"Harapan kami ada pembiayaan berkesinambungan. Mulai dari fase startup yang kemudian berpotensi berkembang menjadi perusahaan korporasi sehingga dapat memperluas bisnis mereka di dalam negeri hingga berskala internasional," katanya.
Langkah Bank Jatim ini penting, karena startup juga memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi di suatu negara. Bisnis rintisan berpotensi melahirkan perusahaan yang berkualitas dan memberikan dampak yang positif di tengah masyarakat, terutama dalam menciptakan lapangan pekerjaan baru. ***
Related News
Potensi Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Dukung Pembiayaan PSN
Ajak Investor Inggris Investasi di EBT, Menteri Rosan Buka Peluangnya
PKPU Pan Brothers (PBRX) Soal Utang Rp6,25T Diperpanjang 14 Hari
Maya Watono Kini Pimpin InJourney, Ini Profilnya
Pascapemilu, Investor Global Kembali Pindahkan Portofolionya ke AS
Belum Berhenti, Harga Emas Antam Naik Lagi Rp12.000 per Gram