Baru 5 Bulan, Komisaris LABA Mundur, Ada Alasan?

Produk baterai listrik untuk ekosistem kendaraan listrik (EV) garapan PT Green Power Group Tbk. (LABA)
EmitenNews.com - PT Green Power Group Tbk. (LABA) mengumumkan bahwa Dedy Bernandus Simanjuntak telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya sebagai Komisaris Independen.
Direktur Utama LABA AN Shaohong dalam keterangan resmi, Kamis (9/10), menyampaikan bahwa perseroan telah menerima surat pengunduran diri Dedy pada 8 Oktober 2025.
Adapun permohonan tersebut akan dimintakan persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang akan digelar dalam waktu dekat.
“Pengunduran diri ini tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha LABA,” ujar AN Shaohong.
Sebagai catatan, Dedy Bernandus Simanjuntak diangkat sebagai Komisaris Independen LABA pada 20 Juni 2025 melalui Akta No. 238 yang dibuat di hadapan Notaris Publik Nurlisa Uke Desy, S.H., M.Kn. di Kabupaten Bogor. Selain itu, ia juga menjabat sebagai Legal Manager Hengsheng New Energy Material.
Related News

Saham UFOE Melesat, Ini Deretan Katalisnya

DADA Keluar dari Papan FCA, Ini Pemicunya

Pengendali PANI Kembali Buang Saham Rp2,5T, Ini Tujuannya

Pentolan Emiten TP Rachmat (DRMA) Kembali Lepas Saham Harga Atas

RATU Milik Hapsoro Terbang Ratusan Persen, Bos Beber Rencana Aksi Ini

BOSS Sebut Tahan Eksplorasi, Nunggu Suntikan Dana Partner Strategis