BEI Suspensi Perdagangan Saham MMIX, Ini Sebabnya

gambar emiten PT Multi Medika Internasional Tbk
EmitenNews.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) telah menghentikan sementara (suspensi) perdagangan saham PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX), emiten di sektor kesehatan dan kecantikan. Suspensi ini dimulai pada sesi I perdagangan hari ini, Senin (13/1/2025), berdasarkan Pengumuman Bursa Peng-SPT-00004/BEI.WAS/01-2025.
Langkah suspensi dilakukan sebagai upaya cooling down untuk melindungi investor, memberikan waktu yang cukup bagi pelaku pasar dalam mempertimbangkan keputusan investasinya.
"Sehubungan dengan terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada Saham PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX) dan sebagai bentuk perlindungan bagi Investor," demikian tertuang dalam pengumuman di laman resmi BEI.
Data pasar menunjukkan, pada perdagangan Jumat lalu, harga saham MMIX naik 20,44% menjadi Rp218 per saham. Secara mingguan, harga saham MMIX naik 52,45%, sebulan naik 162,65%, namun mengalami penurunan 289,29% dalam enam bulan terakhir.
Sebelumnya, pada Selasa (7/1/2025), BEI telah memantau dengan ketat perdagangan saham MMIX karena peningkatan harga yang tidak biasa (Unusual Market Activity/UMA), sebagai bagian dari perlindungan terhadap investor dan pemegang saham emiten tersebut.
Related News

XLSMART Resmi Meluncur, Sahamnya Terjun!

Konservatif, Tahun Ini CBDK Proyeksi Marketing Sales Rp2 Triliun

Refinancing, MEDC Jajakan Surat Utang Rp1 Triliun

BEKS Racik Right Issue 11,36 Miliar Lembar, Telisik Tujuannya

Kapok Boncos, Laba Emiten Grup Salim (META) 2024 Melejit 238 Persen

Catat! Ini Jadwal Dividen BJBR Rp896,95 Miliar