EmitenNews.com - PT Cisarua Mountain Dairy Tbk. (CMRY) emiten Produk Susu Premium dan Konsumen Premium berencana melakukan Penambahan kegiatan usahanya dengan menyiapkan dana investasi sebesar Rp68,5 miliar


Manajemen CMRY dalam keterangan tertulisnya Selasa (7/5) menuturkan bahwa CMRY berencana menambah kegiatan usaha yaitu Industri Pengolahan Susu Bubuk dan Susu Kental , Industri Pengolahan Es Krim, Industri Pengolahan Es Sejenisnya yang Dapat Dimakan, Industri Pengolahan Kopi dan Perdagangan Eceran Berbagai Macam Barang yang Utamanya Makanan, Minuman, atau Tembakau di Minimarket/Supermarket/ Hypermarket.

Selanjutnya Industri Makanan dari Cokelat dan Kembang Gula dari Cokelat , Industri Kembang Gula, Industri Makanan dan Masakan Olahan , Industri Makanan Bayi, Industri Produk Makanan, Industri Air Kemasan, Aktivitas Kantor Pusat, Aktivitas Perusahaan Holding dan Aktivitas Konsultasi Manajemen Lainnya.

 

Lebih lanjut Manajemen CMRY memaparkan penambahan usaha ini dilakukan dengan pertimbangan Perseroan selama ini sudah menjalankan kegiatan usaha dalam segmen produk olahan susu dan Penambahan kegiatan usaha tersebut adalah untuk mempersiapkan Perseroan apabila akan dilakukan ekspansi pada segmen yang sudah dijalankan oleh Perseroan saat ini.

Sesuai dengan visi CMRY untuk tumbuh berkelanjutan menjadi produsen minuman dan makanan terdepan di Indonesia dan sesuai dengan misi Perseroan untuk berinovasi dalam nutrisi serta CMRY berharap penambahan kegiatan usaha ini dapat meningkatkan performanya di masa mendatang dan Rencana penambahan kegiatan usaha baru ini juga untuk menjawab hal tersebut.

 

"CMRY selalu melihat peluang-peluang usaha yang ada serta potensi dari kegiatan usaha baru yang akan ditambahkan ini serta memiliki banyak ide dan pengetahuan untuk menciptakan produk baru yang dibutuhkan oleh masyarakat,"tuturnya.

Dengan bekal ide dan pengetahuan tersebut, CMRY hendak memanfaatkan kelebihan yang dimiliki untuk dapat mengoptimalkan potensi yang ada. Selama ini, Perseroan selalu berinovasi dalam pembuatan produk baru dan hal ini didukung oleh tersedianya tim Quality and Innovation yang dimilikinya. Dengan bekal inovasi dan tim yang kuat untuk mendukung inisiatif baru terus menerus, CMRY dapat terus berkembang hingga saat ini dan selalu siap dalam menghadapi berbagai tantangan persaingan usaha yang semakin ketat di masa sekarang ini, dan mampu meraih setiap peluang usaha baru di masa depan.

 

Untuk itu, CMRY akan meminta persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum pemegang saham Luar Biasa (RUPSLB) yang akan digelar pada tanggal 13 Juni 2024.