Direktur Wilmar Cahaya Indonesia (CEKA) Tambah Kepemilikan Saham Perseroan
Wilmar. dok StockAsia.
EmitenNews.com - Direktur PT Wilmar Cahaya Indonesia Tbk.(CEKA), Hairuddin Halim melakukan pembelian sahamnya pada 3 November 2021. Dalam keterangan tertulisnya, Senin (7/11/2022), ia menyampaikan bahwa telah membeli saham CEKA sebanyak 50.000 lembar saham pada harga Rp1.945-Rp1.950 per saham.
"Tujuan transaksi ini adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung," tuturnya.
Pasca pembelian, maka kepemilikan saham Hairuddin Halim atas saham CEKA bertambah menjadi 250.000 lembar saham atau setara dengan 0,048% dibandingkan sebelumnya 200.000 lembar saham setara dengan 0,038%.
Sebelumnya, petinggi PT Wilmar Cahaya Indonesia itu, telah menambah porsi kepemilikan sahamnya. Hal itu tertuang dalam laporan kepemilikan saham CEKA, yang dipublikasikan, Senin (24/10/2022).
Dalam laporan yang disampaikan ke BEI Senin (24/10/2022) disebutkan, Hairuddin Halim baru pertama kali membeli total sejumlah 38.300 lembar saham. Pembelian saham CEKA tersebut dilakukan pada tanggal 20 Oktober 2022.
Saham CEKA di beli di kisaran harga Rp2.000-2.030 per saham. Adapun tujuan dari pembelian saham CEKA adalah investasi. ***
Related News
Tambah Porsi, Sang Dirut Kini Miliki 18,92 Persen Saham JAYA
Soraya Berjaya (SPRE) Pakai Dana IPO Terbesar untuk Modal Kerja
Progress Sudah 97.634 Persen, PTPP Siap Dukung Medical Tourism Bali
IHSG Naik 0,66 Persen di Akhir Pekan, Tujuh Sektor Pendorongnya
KISI Asset Management (AM) Catat AUM Tumbuh 154 Persen di 2024
Diinterogasi BEI Soal Poh Group Mau Akuisisi, Begini Repon NINE