Divestasi 14,07 Juta Saham Cashlez (CASH), Steven Samudera Dulang Duit Segini

EmitenNews.com - Steven Samudera melepas saham Cashlez Worldwide Indonesia (CASH) senilai Rp3,03 miliar. Itu setelah Steven menjual sekitar 14,07 juta lembar dengan harga pelaksanaan di kisaran Rp216-262 per lembar.
Penjualan saham Cashlez itu telah dilakukan secara bertahap mulai 24 Januari 2022 hingga 8 Februari 2022. ”Transaksi divestasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tutur Suwandi, Presiden Direktur Cashlez Worldwide, Rabu (16/2).
Menyusul transaksi itu, kepemilikan saham Steven Samudera di Cashlez mengalami perubahan. Tepatnya, berkurang menjadi sejumlah 140.325.321 atau 9,8 persen dari sebelumnya memiliki sebanyak 154.397.321 lembar saham atau 10,8 persen. (*)
Related News

CMNP Mau Borong 10 Persen Saham di Pasar, Ini Alasannya

BRI Raih 2 Penghargaan The Asset Triple A atas Konsistensi ESG

Laba Tumbuh Moderat, 2024 Pendapatan BELL Sentuh Rp585 Miliar

Pendapatan Drop, DILD 2024 Tabulasi Laba Rp174,76 MiliarĀ

Melambung 295 Persen, WIFI 2024 Gulung Laba Rp231 Miliar

Laba dan Pendapatan Tumbuh, Ini Kinerja GOLF 2024