EmitenNews.com - PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) bakal melakukan Penawaran Umum Divestasi Aset. Adapun nilai dari tiga aset yang akan dijual tersebut ditaksir sekitar Rp709 miliar.


Ketiga aset yang akan dilepas yakni Pabrik Beton Percetakan yang terletak di Klaten (Plant Klaten), Plant Cibitung, dan Plant Karawang, dengan kondisi seluruh pabrik beton pracetak yang ditawarkan masih beroperasi.


"Penjualan pabrik itu akan mencakup penjualan atas tanah dan banguna pabrik beton pracetak, bangunan pendukung, serta mesin dan peralatan produksi,"kata Tim Divestasi Aset WSBP, dalam prospektus ringkasnya, Senin (11/10).


Ia menjelaskan, untuk Plant Klaten harga indikasi sekitar Rp176,51 miliar. Sementara harga indikasi untuk Plant Cibitung yaitu Rp115 miliar dan untuk Plant Karawang diperkirakan sebesar Rp417,5 miliar.


Dari sisi pergerakan saham WSBP dalam beberapa waktu kebelakang dalam tren penguatan. Terlihat akhir Agustus berada di harga Rp130 dan hingga penutupan Jumat lalu sudah di harga Rp163 per saham.


Pada pembukaan pagi ini saham emiten produsen beton cetak itu sempat menguat ke harga Rp165 per saham atau 2 poin sebelum kembali ke harga sebelumnya di Rp163 dengan frekuensi hanya 112 kali, volume saham sebanyak 2,49 juta dan nilai transaksi Rp412,09 juta hingga pukul 09:12 WIB.