Divestasi, Pengendali Trimegah Karya Pratama (UVCR) Keruk Dana Segar Rp10 Miliar

EmitenNews.com - Trimegah Sumber Mas melepas saham Trimegah Karya Pratama (UVCR) senilai Rp10 miliar. Divestasi dilakukan sebanyak 20 juta lembar dengan harga pelaksanaan Rp500 per lembar.
”Transaksi dilakukan pada Selasa, 19 Oktober 2021 untuk keperluan internal perusahaan,” tutur Hady Kuswanto, Direktur Utama Trimegah Karya Pratama, seperti dilansir Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (5/11).
Menyusul transaksi itu, sebagai pengendali, Trimegah Sumber Mas kini menguasai 1.026.116.667 saham atau 1,02 miliar lembar setara 51,31 persen. Mengalami reduksi satu persen dari sebelumnya 1,04 miliar lembar setara 52,31 persen.
Sekadar informasi, sepanjang kuartal III-2021, Ultra Voucher membukukan laba bersih Rp4,90 miliar atau berbalik arah dari sebelumnya rugi Rp3,99 miliar. Perusahaan aggregator voucher diskon digital itu, mengantongi pendapatan Rp592,84 miliar atau meningkat 142 persen daripada periode sama tahun lalu. Capaian itu, ikut mendorong peningkatan laba usaha menjadi Rp19,36 miliar dari semula rugi Rp1,01 miliar.
Lompatan pendapatan itu, ditopang pertumbuhan empat kanal distribusi yaitu peningkatan jumlah pelanggan B2B korporasi, reseller, pengguna aplikasi, dan pelanggan e-commerce. Kanal e-commerce berkontribusi terbesar Rp254 miliar atau 42 persen. Kanal distribusi B2B berkontribusi 24 persen, kanal reseller 11,5 persen, dan mobile apps 21,4 persen. (*)
Related News

CMNP Mau Borong 10 Persen Saham di Pasar, Ini Alasannya

BRI Raih 2 Penghargaan The Asset Triple A atas Konsistensi ESG

Laba Tumbuh Moderat, 2024 Pendapatan BELL Sentuh Rp585 Miliar

Pendapatan Drop, DILD 2024 Tabulasi Laba Rp174,76 MiliarĀ

Melambung 295 Persen, WIFI 2024 Gulung Laba Rp231 Miliar

Laba dan Pendapatan Tumbuh, Ini Kinerja GOLF 2024