Dukung Konektivitas dan Pengembangan Pariwisata, Pelita Air Buka Rute Jakarta-Sorong

Kota Sorong. dok. Tribunnews.
EmitenNews.com - Ini bentuk dukungan PT Pelita Air Service (Pelita Air) bagi pengembangan pariwisata. Pelita Air membuka rute penerbangan Jakarta-Sorong untuk mendukung konektivitas di Indonesia Timur dan memfasilitasi pertumbuhan pariwisata di wilayah tersebut.
"Kami berharap rute ini akan memberikan manfaat besar bagi penumpang kami dan akan menjadi landasan untuk pengembangan potensi pariwisata di Sorong dan sekitarnya," kata Direktur Utama Pelita Air Dendy Kurniawan dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu (6/12/2023).
Rute baru tersebut menandai destinasi penerbangan ke-10 Pelita Air. Lainnya, berturut-turut, Yogyakarta, Bali, Surabaya, Padang, Palembang, Pekanbaru, Balikpapan, Pontianak, dan Banjarmasin.
Pelita Air memahami pentingnya kenyamanan dan efisiensi bagi pelanggan. Dengan rute nonstop tersebut, penumpang akan dapat menikmati perjalanan tanpa henti antara Jakarta dan Sorong.
"Mengurangi waktu tempuh dan memungkinkan penumpang untuk tiba di destinasi mereka lebih cepat, dengan lebih banyak waktu untuk menikmati liburan atau melakukan bisnis," ucap Dendy Kurniawan. ***
Related News

Balas Indonesia dengan Tarif Impor 32 Persen, Ini Alasan Trump

Hadapi Aksi Trump, Ekonom Ini Sarankan RI Evaluasi Kebijakan Dagang

Program JETP Jalan Terus, Sudah Masuk Rp18,15T Untuk 54 Proyek

Usai Semua Saham BUMN Masuk Danantara, Ini Harapan Sang CEO

Jaga Keandalan, Aplikasi Coretax DJP Sempat Alami Waktu Henti

Bermula dari KKV, Kini Gerai OH!SOME Sukses Memancing Pembeli