EmitenNews.com - PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) dan PT Hino Motor Sales Indonesia menandatangani nota kesepahaman kerja sama perawatan dan perbaikan kendaraan Hino secara nasional di Hino Jatake, Senin (10/10). Ariel Wibisono Direktur Utama PT Putra Rajawali Kencana Tbk dan Irwan Supriyono selaku Direktur After Sales & Technical PT Hino Motor Sales Indonesia hadir dalam acara tersebut.

 

Ariel Wibisono mengatakan, Perseroan sejak awal pengembangan bisnis sudah memikirkan perawatan kendaraan dalam jangka panjang. Kerja sama ini merupakan upaya Perseroan memelihara kinerja aset Perseroan berupa truk yang dimiliki agar dapat melayani customer dengan baik.

 

Kerja sama ini mencakup perawatan emergency. Sejak akhir tahun 2020 hingga kuartal ketiga 2021, Perseroan secara intensif melakukan riset pasar terkait potensi pengembangan jangkauan operasional di Sumatera. Akhir tahun 2021, PURA mulai melakukan uji coba mengembangkan wilayah operasional di Sumatera sebanyak 11 kabupaten/kota. 

 

“Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan Hino bisa memberikan layanan terbaiknya ketika truk kami perlu perawatan atau pun stooring dengan cepat di wilayah-wilayah yang jauh dari jangkauan kantor kami. Dengan begitu, kami bisa melakukan efisiensi baik dari segi waktu maupun biaya,” papar Ariel.

 

Pada tahun ini, PURA menargetkan membuka kantor cabang baru di Sumatera. “Sumatera adalah daerah market distribusi yang memiliki potensi tinggi, serta merupakan pusat sumber komoditas terutama untuk efisiensi biaya logistik di sektor hilir dalam proses supply chain suatu manufaktur.

 

Pemilihan Hino menjadi rekanan Perseroan tak lepas dari pertimbangan strategi Perseroan jangka panjang,  di mana saat ini Perseroan mengelola aset kendaraan mayoritas dengan merek Hino.

 

Kerja sama ini merupakan layanan bagi pelanggan Loyal VIP Hino. PT Putra Rajawali Kencana Tbk yang menjadi bagian Rajawali Group merupakan salah satu customer LVIP Hino sejak tahun 2007. Sebagai LVIP, berhak dapat service planner, free stooring dan emergency plan dengan beberapa ketentuan.

 

Sementara itu, Irwan berharap, dengan kontrak ini akan meningkatkan produktivitas customer. “Karena sifat kontrak ini meningkatkan produktivitas kendaraan, juga rangkaian dari safety. Yang diharapkan nanti adalah ready to use kendaraan naik. Karena semua kendaraan di-maintenance dengan baik.

 

Jadi diharapkan tidak menunggu terlalu lama jika ada perbaikan. Yang kedua dari kontrak ini, customer akan mendapat standar pelayanan, prioritas, dan harga yang sama,” papar Irwan.