Emiten Kertas Sinarmas Grup Tutup Anak Usaha di Virgin Islands
Pekerja di pabrik kertas milik TKIM
EmitenNews.com - Emiten kertas milik Sinarmas Grup PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk. (TKIM) menyampaikan bahwa telah melakukan penutupan anak perusahaan atas nama TK Import & Export Limited yang berkedudukan di British Virgin Islands.
Suhendra Wiriadinata Direktur utama TKIM dalam keterangan tertulisnya Kamis (9/1) menuturkar bahwa penutupan TK Import & Export Limited tersebut setelah TKIM menerima informasi dari registered agent di British Virgin Islands pada tanggal 7 Januari 2025.
Sebagai informasi, TK Import & Export Limited adalah anak usaha TKIM dengan kepemilikan saham sebesar 100%.
"Penutupan anak usaha ini tidak memiliki dampak signifikan terhadap kondisi TKIM,"pungkasnya
PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk didirikan pada tahun 1972 sebagai produsen soda api. Perusahaan ini mulai memproduksi kertas pada tahun 1978, kemudian melakukan IPO pada tahun 1990. Perusahaan terus berkembang hingga pada tahun 2006, kapasitas produksi kertas dan karton meningkat hingga lebih dari 1.200.000 metrik ton per tahun. Perusahaan ini juga memproduksi produk kertas, kemasan, dan berbagai alat tulis sekolah dan kantor.
Pemegang saham per 30 September 2024
- PT.APP Purinusa Ekapersada 1.857.744.987 saham atau 59,67%
- Masyarakat 1.255.478.583 saham atau 40,33%
Related News
Vale Indonesia Gelontorkan US$347 Ribu untuk Eksplorasi Desember 2025
Presdir Mundur, Bank Woori Saudara (SDRA) Siapkan RUPSLB
MNC Energy (IATA) Percepat Produksi Batu Bara di Sumsel
Kerek Kinerja 2026, Lovina (STRK) Fokus Ekspor
Sedot Rp27,15 M, Tengok Ini Hasil Eksplorasi PTBA
Saham NCKL Ngegas, Glencore Lego 18,28 Juta Lembar





