IHSG Ditutup Jadi Naik 0,15 Persen, ACES, BBTN, EXCL Top Gainers LQ45

EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan hari ini Selasa (9/5) jadi naik 0,15% atau 10,35 poin ke level 6.779,98. Padahal pada penutupan sesi I siang tadi IHSG turun 0,898 poin atau 0,01% ke 6.768,73.
Penguatan IHSG di penutupan sore hari ini didorong oleh kenaikan enam indeks sektoral. Sektor barang konsumsi nonprimer melonjak hingga 2,23%. Sektor teknologi naik 1,94%. Sektor properti dan real estat naik 1,45%. Sektor infrastruktur naik 1%. Sektor transportasi dan logistik naik 0,97%. Sektor perindustrian naik 0,86%.
Sedangkan lima indeks sektor yang turun, Sektor kesehatan melorot 0,37%. Sektor barang baku menguat 0,21%. Sektor barang konsumsi primer turun 0,16%. Sektor energi terpangkas 0,16%. Sektor keuangan turun 0,02%.
Total volume perdagangan saham hingga penutupan hari ini mencapai 22,2 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 10,2 triliun. Sebanyak 297 saham menguat. Ada 236 saham yang melemah dan 204 saham stagnan.
Top gainers LQ45 hingga penutupan hari ini, Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) 8,82%, Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) 6,58% dan XL Axiata Tbk (EXCL) 5,25%.
Sedangkan Top losers LQ45, Kalbe Farma Tbk (KLBF) -1,90%, Unilever Indonesia Tbk (UNVR) -1,79% dan Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) -1,47%.
Related News

Periksa! 10 Saham Top Losers Pekan Ini

Cek! Berikut 10 Saham Top Gainers dalam Sepekan

IHSG Fluktuatif, Rerata Nilai Transaksi Harian Melorot 12,35 Persen

Bali dan Singapura Destinasi Favorit di Libur Sekolah

Bantuan Pangan Beras Disalurkan Awal Juli ke 18,2 Juta Keluarga

Jelang BTN Jakim 2025, Peserta Antusias Ambil Race Pack