EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hingga penutupan perdagangan hari ini Senin (3/3), menguat 249,061 poin atau 3,97% ke level 6.519,658.

IHSG bergerak dari batas atas di level 6.570 hingga batas bawah pada level 6.269 setelah dibuka pada level 6.270.

Penguatan IHSG disumbang hampir seluruh indeks sektoral. Sedangkan Indeks dengan penguatan terbesar dicetak IDX Sektor Barang Baku yang melonjak hingga 4,12% 

Lalu IDX Sektor Keuangan menguat 0,46%, IDX Sektor Infrastruktur menguat 3,35%, IDX Sektor Barang Konsumen Primer naik 2,02% dan IDX Sektor Perindustrian naik 2,7%.

Selanjutnya, IDX Sektor Properti dan Real Estate yang naik 2,62%, IDX Sektor Energi naik 2,46%, dan IDX Sektor Teknologi menguat 1,73%.

Disusul, IDX Sektor Transportasi dan Logistik naik 1,71% dan IDX Sektor Barang Konsumen Non-Primer menguat 1,27%.

Sementara itu, IDX Sektor Kesehatan menjadi satu-satunya sektor yang melemah setelah turun 0,01% di hari ini. 

Total volume perdagangan saham di bursa mencapai 21,14 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 15,41 triliun. Sebanyak 44 saham naik harga, 162 turun harga dan 180 stagnan.

Total volume transaksi bursa mencapai 21,14 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 15,41 triliun. Sebanyak 44 saham naik harga, 162 turun harga dan 180 flat.

Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya DSSA sebesar Rp1.500 menjadi Rp32.375 per lembar dan TPIA sebesar Rp750 menjadi Rp7.450 per lembar serta CUAN sebesar Rp750 menjadi Rp7.450 per lembar.

Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya JSPT sebesar Rp1.250 menjadi Rp11.350 per lembar dan LIFE sebesar Rp750 menjadi Rp6.500 per lembar serta EDGE sebesar Rp475 menjadi Rp5.025 per lembar.

Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya BBRI sebanyak 115.779 kali senilai Rp2,68 triliun kemudian GOTO sebanyak 43.833 kali senilai Rp297,8 miliar dan BBCA sebanyak 39.831 kali senilai Rp1,69 triliun.

Top gainers LQ45 terdiri dari, Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik 10,84%, Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik 9,23%, Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) naik 8,93%

Sedangkan Top losers LQ45 adalah, ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) turun 2,74%, Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) turun 1,05%, Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) turun 0,97%.