IHSG Tergelincir di Sesi I, 10 Sektor Pemicunya
Ilustrasi gambar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI)
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tak mampu keluar dari zona merah pada perdagangan sesi pertama Rabu (12/6). IHSG turun 0,18% atau 12,340 poin, sehingga berada di level 6.843,351 di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Secara keseluruhan, terdapat 409 saham yang mengalami penurunan, 148 saham yang mengalami kenaikan, dan 204 saham yang stagnan.
Total volume perdagangan mencapai 11,8 miliar saham dengan nilai transaksi sebesar Rp 4,2 triliun.
Sebanyak 10 sektor turut menyeret langkah IHSG pada perdagangan pagi ini. Tiga sektor dengan penurunan terdalam adalah sektor Kesehatan yang turun 1,80%, sektor Bahan Baku yang turun 1,40%, dan sektor Transportasi yang turun 1%.
Berikut adalah saham-saham top losers dalam indeks LQ45:
- PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) turun 4,13% ke Rp 7.550.
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) turun 4,12% ke Rp 3.720.
- PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) turun 3,85% ke Rp 1.125.
Sementara itu, saham-saham top gainers dalam indeks LQ45 adalah:
- PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) naik 2,21% ke Rp 2.780.
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) naik 1,89% ke Rp 54.
- PT Amman Mineral International Tbk (AMMN) naik 1,47% ke Rp 12.050.
Related News
SIG (SMGR) Raih 5 Penghargaan Prasetya Ahimsa dari Kementerian ESDM
Pasar Dalam Tekanan, Bagaimana Prospek Saham Emiten Asuransi Ini
BCA (BBCA) Umumkan Penerima Hadiah Program Gebyar Badan Usaha 2024
Terseret 10 Sektor, IHSG Ditutup Turun 0,34 Persen ke Level 7.479
Pasar Antusias Sambut Jababeka Bizpark yang Multiguna dan Fleksibel
ISEF 2024 Berhasil Bukukan Transaksi Bisnis Hampir Rp2 Triliun