Indonesia Undang Wilayah Otonomi Guangxi Zhuang Investasi di Bidang Otomotif
EmitenNews.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengundang Wilayah Otonomi Guangxi Zhuang untuk meningkatkan investasi di Indonesia khususnya di bidang otomotif dan produk halal.
"Saya baru saja bertemu dengan Gubernur Guangxi, provinsi Guangxi dan kami berbincang tentang bagaimana kami memperkuat kerja sama Indonesia Tiongkok khususnya dengan provinsi Guangxi," kata Wapres Ma'ruf Amin di Liyuan Ressort, Nanning, provinsi Guangxi, China.
Ma'ruf Amin menyampaikan hal tersebut seusai bertemu dengan Gubernur Wilayah Otonomi Guangxi Zhuang, Lan Tianli di Nanning, Guangxi.
"Saya memang hadir untuk mengikuti 'expo' China-ASEAN ke-20. Saya sudah beberapa kali ikut 'expo' dan Guangxi ini salah satu provinsi yang sudah banyak berinvestasi di Indonesia terutama Wuling, Wuling itu dari sini dan (produk) sepatu," ungkap Wapres.
Menurut Wapres, pabrikan otomotif Wuling sudah berinvestasi di Jawa Barat.
"Kemudian kami minta supaya penguatan di bidang perdagangan mulai produk-produk hasil laut dan juga masalah investasi dikembangkan," tambah Wapres.(*)
Related News
Ada KEK, Pertumbuhan Ekonomi Batang dan Kendal Capai 8-9 Persen
Punya Cadangan 7,8 Miliar Ton, Roadmap Hilirisasi Silika Dirilis
Harga Emas Antam Naik Rp2.000 per Gram
Harga Emas Diprediksi Bakal Tembus Segini di Akhir Tahun, Minat?
Roadmap Hilirisasi Silika Terbit, Ada Cadangan 7,8 Miliar Ton
Aset Bank Syariah Cetak Rekor Tertinggi, Capai Rp1.028,18 Triliun





