EmitenNews.com - PT Aneka Tambang (Antam) Tbk merilis emas batangan tematik Gift Series Indonesia Tanah Air Beta. Emas ini dirilis khusus untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia.


Produk Gift Series Indonesia Tanah Air Beta yang bisa dibeli mulai hari Sabtu (10/8/2024) merupakan edisi terbatas yang dirancang dengan nuansa Hari Kemerdekaan, melambangkan semangat dan kebersamaan dalam menuju Indonesia yang lebih maju.


Direktur Operasi dan Produksi ANTAM, Hartono, mengungkapkan produk ini tidak hanya dirancang sebagai koleksi berharga dan hadiah perayaan kemerdekaan, tetapi juga sebagai instrumen investasi yang menarik bagi semua kalangan.


Emas batangan tematik ini diproduksi dalam kepingan 1 gram, dan menjadi bagian dari strategi ANTAM untuk memperkuat posisi mereka sebagai pemimpin pasar emas di Indonesia. Melalui produk ini, ANTAM berharap dapat meningkatkan kinerja penjualan mereka di paruh kedua tahun 2024.


Peluncuran Gift Series Indonesia Tanah Air Beta menambah daftar portofolio ANTAM setelah kesuksesan Gift Series Tari Nusantara yang diluncurkan tahun lalu.


Setiap seri Gift Series menawarkan desain unik yang berbeda dari emas batangan standar ANTAM, memberikan nilai lebih bagi para kolektor dan investor.


Produk ini dapat dibeli di Butik Emas Logam Mulia (BELM) ANTAM yang tersebar di 12 kota besar di Indonesia.


Bisa juga membeli melalui situs resmi www.logammulia.com dan e-commerce resmi Butik Emas ANTAM Official.


Selain itu, ANTAM juga berencana meluncurkan aplikasi mobile baru untuk memberikan pengalaman pembelian emas yang lebih cepat, mudah, dan aman.(*)