Kapok Rugi, Laba Alam Sutera (ASRI) Terbang 806,98 Persen Jadi Rp145,69 Miliar
EmitenNews.com - PT Alam Sutera Realty (ASRI) sepanjang 2021 mengantongi penjualan Rp2,85 triliun. Melejit 99,30 persen dari periode sama 2020 di kisaran Rp1,43 triliun. Laba bruto Rp1,51 triliun, melesat 155,93 persen dari edisi sama 2020 dengan laba bruto Rp596,56 miliar.
Merujuk laporan keuangan Alam Sutera Selasa (5/4), laba sebelum beban pajak tercatat Rp158,48 miliar. Melangit 116,50 persen dari periode sama dengan mencatat rugi sebelum beban pajak Rp960,03 miliar. Sedang laba tahun berjalan dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk Rp145,69 miliar. Melesat 806,98 persen dari periode sama 2020 dengan tabulasi rugi Rp1,03 triliun.
Hanya, jumlah liabilitas mencapai Rp12,39 triliun, meningkat dari periode sama edisi 31 Desember 2020 sejumlah Rp11,84 triliun. Jumlah aset mencapai Rp21,93 triliun, naik tipis dari jumlah aset periode sama 31 Desember 2020 sebesar Rp21,23 triliun. (*)
Related News
BEI Turunkan 10 Emiten Papan Utama ke Pengembangan Mulai 29 November
Telisik! Ini Jadwal Obligasi Tower Bersama (TBIG) Rp2 Triliun
WIKA Injeksi Entitas Usaha Puluhan Miliar Rupiah, Intip Lengkapnya
Lunasi Obligasi Rp600 Miliar, HRTA Sodorkan Logam Mulia
Kali Kedua, ITMG Gondol Platinum Rank ASRRAT 2024
Private Placement WSBP Beres, Telisik Rinciannya