Kas Rp207 M, Pefindo Tegaskan Peringkat Obligasi Jatuh Tempo Bussan Auto Finance Di idAAA
EmitenNews.com -PEFINDO menegaskan kembali peringkat .idAAA. untuk Obligasi Berkelanjutan II Tahap I Tahun 2022 Seri A senilai Rp88.5 miliar milik PT Bussan Auto Finance yang akan jatuh tempo pada tanggal 15 Juli 2023.
Kesiapan BAFI dalam melunasi obligasi yang akan jatuh tempo tersebut didukung oleh posisi kas dan setara kas sebesar Rp207,8 miliar dan fasilitas pinjaman yang belum digunakan sekitar Rp10,9 triliun pada 31 Maret 2023.
BAFI didirikan pada tahun 1995 sebagai PT Pembiayaan Getraco Indonesia. Perusahaan kemudian berganti nama menjadi PT Danamon Mits Otomotif Finance pada tahun 1997, dan menjadi PT Bussan Auto Finance pada tahun 1998.
Per FY2022, saham Perusahaan dimiliki oleh Mitsui (65,0%), Yamaha Motor Co., Ltd (Yamaha, 17,7%), PT Sinergi Autoindo Abadi (15,0%), dan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (2,3%).
Related News
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha