Kenaikan Harga Komoditas Pertanian Dongkrak IHPB Agustus 2024

Pada Agustus 2024, perubahan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional tahun ke tahun (y-on-y) sebesar 2,82 persen terhadap IHPB Agustus 2023.
EmitenNews.com - Pada Agustus 2024, perubahan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional tahun ke tahun (y-on-y) sebesar 2,82 persen terhadap IHPB Agustus 2023. Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada Sektor Pertanian, yaitu sebesar 4,01 persen.
Menurut data terbaru Badan Pusat Statistik (BPS) beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga tahun ke tahun (y-on-y) pada Agustus 2024 antara lain: beras, kelapa sawit, jahe, rokok kretek dengan filter, dan kopi.
Perubahan IHPB bulan ke bulan (m-to-m) Agustus 2024 sebesar -0,12 persen dan perubahan IHPB tahun kalender (y-to-d) Agustus 2024 sebesar 1,52 persen.
Perubahan IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi tahun ke tahun (y-on-y) Agustus 2024 sebesar 1,24 persen terhadap Agustus 2023, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas solar, pasir, batu fondasi bangunan, aspal, dan semen.(*)
Related News

Mau Bebas Sanksi? Lapor SPT Pajak Hingga 11 April 2025

UMKM BRI Bawa Minyak Telon Lokal Tembus Pasar Internasional

Indonesia Siapkan Langkah Strategis Respons Tarif Resiprokal AS

PTPP Hadirkan Inovasi dan Keunikan Pembangunan Terowongan di Samarinda

Balas Indonesia dengan Tarif Impor 32 Persen, Ini Alasan Trump

Hadapi Aksi Trump, Ekonom Ini Sarankan RI Evaluasi Kebijakan Dagang