Makin Dominan, Paraga Gulung 11,48 Juta Saham Bumi Serpong (BSDE) Rp918 per Lembar
EmitenNews.com - Paraga Artamida tidak pernah lelah berburu saham Bumi Serpong Damai (BSDE). Bedasar laporan teranyar, Paraga memborong 11.489.900 helai alias 11,48 juta lembar. Transaksi dilakukan pada harga pelaksanaan Rp918 per eksemplar.
Aksi pembelian telat dilakukan pada 3 Januari 2023. Dengan skema harga Rp918 per lembar, Paraga dipaksa merogoh dana tidak kurang dari Rp10,54 miliar. ”Transaksi untuk kepentingan investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Christy Grassela, Corporate Secretary Bumi Serpong Damai.
Menyusul pelaksanaan transaksi itu, timbunan saham di bawah penguasaan Paraga menjadi 7,59 miliar eksemplar alias setara dengan tabulasi 35,86 persen. Melejit 0,05 persen dari sebelum transaksi dengan donasi sekitar 7,58 miliar helai atau 35,8 persen.
Pada 29 Desember 2022, Paraga menyerok 28.557.200 helai alias 28,55 juta saham perseroan. Dengan skema harga Rp921,15 per lembar, Paraga dipaksa merogoh dana sekitar Rp26,3 miliar. Transaksi dengan tujuan investasi tersebut berstatus kepemilikan saham secara langsung.
Menyusul perampungan transaksi itu, timbunan saham Paraga bertambah menjadi 7,58 miliar lembar alias setara dengan porsi 35,8 persen. Melesat 0,13 persen sebelum transaksi dengan donasi 7,55 miliar lembar atau selevel dengan 35,67 persen. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M